Peserta Asal Aceh Hampir Tenggelam saat Coba Ombak di Lokasi WSL Krui Pro 2023

Ilustrasi peselancar tenggelam. Foto: Net

PRAGIA.ID, Lampung- Peselancar asal Aceh Riski, nyaris tenggelam saat mencoba ombak di Pantai Tanjung Setia Kabupaten Pesisir Barat, yang menjadi lokasi Kejuaraan Internasional World Surf League (WSL) Krui Pro 2023, pada Minggu (11/6/2023) sore.

Peserta WSL asal Mentawai Sumatera Barat Izrel mengungkapkan, saat peristiwa terjadi, dirinya sedang bersantai di pinggir pantai, sementara korban itu sedang berselancar.

“Tidak berselang lama, teman-teman berlarian meminta tolong. Dan saya lihat di air hanya terlihat papan selancar milik peserta dari Aceh tersebut,” ujarnya.

Melihat hal itu,  dirinya langsung berlari mengambil papan selancar dan menuju korban yang kesulitan berenang.

“Sulit juga mengevakuasinya karena ombak besar dan banyak batu karang yang tajam,” kata dia.

Menurutnya, korban cukup lama di tengah laut, karena sempat menghilang dari permukaan sekitar 10 menit.

Sementara, Koordinator Pos SAR Tanggamus Hendra Wahyu Putra mengatakan, korban kehilangan keseimbangan dan mengalami patah papan selancar, hingga hampir tenggelam.

“Kami langsung menurunkan jetski, Alhamdulillah sudah dapat diselamatkan oleh peserta lainnya,” ujarnya. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *